Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

Pelatihan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas

1
×

Pelatihan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas

Share this article
Pelatihan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas
Pelatihan Kerja Bagi Penyandang Disabilitas

radartvnews.com – Pemerintah Provinsi Lampung saat ini telah membuka pelatihan kerja bagi masyarakat yang belum mendapatkan pekerjaan. Tak hanya masyarakat normal pada umumnya, pemerintah provinsi juga memberikan pelatihan bagi tenaga kerja yang berkebutuhan khusus atau penyandang disabilitas.

Wakil Gubernur Lampung Bachtiar Basri mengatakan, pemerintah tak hanya fokus membuka pelatihan kerja bagi masyarakat umum namun juga lebih memperhatikan tenaga kerja bagi penyandang disabilitas.  Menurut Bachtiar para penyandang disabilitas juga harus wajib mendapatkan pekerjaan yang layak.

Adanya para penyandang disabilitas diikut sertakan dalam pelatihan sendiri untuk memberikan upaya pemenuhan hak yang sama dan layak dengan masyarakat pada umumnya. Bachtiar berharap para penyandang disabilitas yang mendapatkan pelatihan kerja ini nantinya bisa mendapatkan suatu ketrampilan sehingga bisa bersaing di dunia kerja meski dengan kekurangan fisik. (Bow/Lih)