Scroll untuk membaca artikel
Pemprov Lampung

Pemprov Lampung Alihkan Anggaran Untuk Penanganan Covid-19

2
×

Pemprov Lampung Alihkan Anggaran Untuk Penanganan Covid-19

Share this article
Pemerintah Provinsi Lampung akan mengalihkan sebagian anggaran yang ada untuk penanganan virus corona covid-19

Radartvnews.com- Pemerintah Provinsi Lampung menyatakan akan mengalihkan sebagian anggaran yang ada untuk penanganan virus corona covid-19. Hal ini disampaikan langsung oleh Wakil Gubernur Lampung Chusnunia Chalim (27/3) 

Menurutnya, berdasarkan hasil rapat dengan pihak terkait diperlukan adanya refocusing anggaran untuk dialihkan khususnya pada daerah terdampak virus corona. “Pengalihan anggaran itu dilakukan untuk menopang kebutuhan selama penanganan virus corona seperti kebutuhan alat pelindung diri dan lainnya,” jelas Chusnunia Chalim.

Nunik sapaan akrabnya mengatakan, Pemprov juga akan memperhatikan dampak ekonomi yang akan terjadi ditengah virus corona covid-19 ini. Dirinya juga memerintahkan agar masing masing pemerintah kabupaten/kota se Lampung dapat mengalihkan sebagian anggaran untuk penanganan virus corona.

Sementara untuk besaran anggaran yang dialihkan Nunik mengatakan hal itu sesuai kebutuhan yang ada di masing-masing kabupaten/kota.(lih/san)