Scroll untuk membaca artikel
BandarlampungPemilukadaUtama

2117 APK dan Baliho Calonkada Bandar Lampung Ditertibkan

0
×

2117 APK dan Baliho Calonkada Bandar Lampung Ditertibkan

Share this article
Petugas melepas gambar pasangan calon yang masih terpasang disejumlah baliho.

Radartvnews.com- Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) bersama Satuan Polisi Pamong Praja Kota Bandar Lampung, minggu siang 27 september 2020  kembali  menertibkan Aalat Peraga Kampanye (APK) calon Walikota dan Wakil Walikota Bandar Lampung yang masih terpasang di sejumlah lokasi di Kota Bandar Lampung.

Menggunakan alat berat sejumlah petugas melepas gambar pasangan calon yang masih terpasang disejumlah baliho.

Ketua Bawaslu Kota Bandar Lampung Candrawansah menuturkan  meski telah diberkan surat teguran masih banyak gambar pasangan calon Walikota yang masih terpasang. Bawaslu akan terus melakukan penertiba hingga H-3 menjelang pencoblosan.

“Dilakukan penertiban baliho dan APK yang masih terpasang, kita masih meneruskan penertiban sampai selesai, kami telah intruksikan kePanwascam untuk menertibkan,” jelas Candrawasyah.

Hingga 27 september 2020, sedikitnya  2.117 Alat Peraga Kampanye dan baliho sudah ditertibkan.(rmd/san)