Scroll untuk membaca artikel
corona lampung

Darurat Oksigen, Sehari 4000 Tabung Diperlukan

2
×

Darurat Oksigen, Sehari 4000 Tabung Diperlukan

Share this article
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi

Radartvnews.com – Terus bertambahnya kasus Covid-19 di Provinsi Lampung berdampak ketersediaan tabung gas oksigen di Lampung menipis. Permintaan oksigen terus meningkat baik di rumah sakit maupun masyarakat yang menjalani isolasi mandiri.

Dari data hasil pembahasan terkait kebutuhan oksigen, setidaknya Lampung membutuhkan 4.000 tabung gas oksigen per hari. Jumlah ini diprediksi juga masih akan bertambah seiring terus meningkatnya penyebaran Covid-19 di Lampung.

Pemerintah Provinsi Lampung telah memanggil sejumlah distributor oksigen di Lampung untuk bisa berkontribusi dalam membantu ketersediaan oksigen.

Gubernur Lampung Arinal Djunaidi meminta agar para distributor oksigen di Lampung bisa membantu dalam upaya penanggulangan Covid-19. Tak hanya itu, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Gubernur Sumatera Selatan untuk membantu stok oksigen di Lampung.

Arinal juga menyatakan bahwa pihaknya akan terus mencarikan solusi terkait persoalan pandemi Covid-19. Dirinya juga meminta semua pihak untuk saling bersinergi.(lds/san)