Scroll untuk membaca artikel
Lampung Selatan

Angin Kencang, Nelayan Tak Melaut

1
×

Angin Kencang, Nelayan Tak Melaut

Share this article
Angin Kencang, Nelayan Lampung Selatan Tak Melaut

radartvnews.com- Cuaca buruk yang melanda perairan Lampung Selatan membuat gelombang laut mencapai 2-3 meter, akibat angin kencang dengan kecepatan 10 hingga 20 knot/ jam.

Kondisi ini memaksa ratusan nelayan di dermaga bom Kalianda, Bakauheni dan Dermaga Canti,  Lampung Selatan  tidak berani melaut.

Nelayan  memilih menyandarkan kapal di dermaga dan memperbaiki alat tangkap, beruntung dermaga tempat sandar kapal telah dibangun pemecah ombak sehingga kapal nelayan tidak rusak.

“nelayan memperbaiki alat tangkap karena tidak melaut, ombak lagi tinggi,” ujar Joni salah satu nelayan.

Meski begitu, sebagian nelayan masih ada yang nekat melaut namun tidak lebih dari 3 mil dari pantai dan hanya memperoleh sedikit ikan.

Berkuranganya pasokan ikan dari nelayan membuat pelelangan ikan dermaga bom sepi.  Biasanya dalam sehari, dipelelangan ini terkumpul ikan sebanyak 5 hingga 8 ton perhari namun saat ini hanya 1 ton. Harga ikan bebabagai jenis naik 30 persen dari harga normal.

“dalam sehari, dipelelangan ini terkumpul ikan sebanyak 5 hingga 8 ton perhari namun saat ini hanya 1 ton, harga jual naik 30 persen,” ujar Idun salah satu pedagang.

Jika dalam 2 pekan ke depan cuaca masih buruk masih terjadi, diperkirakan ikan akan langka dan harga semakin mahal.(mai/san)