Scroll untuk membaca artikel
Peristiwa

Banjir Longsor Menerjang, Kelumbayan Terisolir

0
×

Banjir Longsor Menerjang, Kelumbayan Terisolir

Share this article
Foto : Istimewa

radartvnews.com-Terputusnya jalan penghubung menuju lokasi banjir dan longsor di Kecamatan Kelumbayan, Kabupaten Tanggamus menyulitkan tim evakuasi yang sudah menyiapkan logistik seperti makanan siap saji, pakaian, perahu karet serta tenda pengungsian.

Tim gabungan terdiri dari BPBD, Basarnas dan personil TNI dari Kodim 0424 Sekaligus membawa peralatan dan logistik yang diberangkatkan sekitar pukul 7 kamis pagi, (26/10). Sedikitnya terdapat 3 desa yang dilanda banjir bandang, yakni Pekon Napal, Pekon Sinar Harapan dan Pekon Sinar Maju, Kecamatan Kelumbayan.

Arus banjir juga telah menyebabkan jembatan yang merupakan akses menuju lokasi dari arah Kecamatan Cukuhbalak terputus. Selain itu,  sekitar seratus meter dari batas Pekon Napal material longsoran telah memenuhi badan jalan.

Sedangkan tim yang diberangkatkan ke lokasi melalui akses Bandarlampung juga kesulitan karena jalan dari Cukuhbalak tertutup material longsor. Informasi yang dihimpun Radar Lampung TV, sulitnya akses jalan membuat pemerintah setempat telah memberlakukan prosedur tanggap bencana.

Tim gabungan telah diberangkatkan beserta dengan 2 kendaraan operasional berisi perahu karet dan peralatan tanggap darurat. Sedangkan dari Dinas Sosial sudah menerjunkan timnya untuk pendataan serta membawa makan siap saji.(tim)