Scroll untuk membaca artikel
Bandarlampung

Catut Nama Untuk Kejahatan, Herman HN Geram

0
×

Catut Nama Untuk Kejahatan, Herman HN Geram

Share this article
Walikota Bandar Lampung Herman HnN geram atas adanya oknum yang mencatut namanya untuk melancarkan aksi hipnotis

Radartvnews.com- Walikota Bandar Lampung Herman HnN geram atas adanya oknum yang mencatut namanya untuk melancarkan aksi hipnotis kepada Sri Tri Purwigati warga jalan urip sumoharjo, gang sungai 7, gunung sulah, way halim, Bandar Lampung. Akibatnya korban kehilangan cincin emas seharga lebih dari enam juta rupiah.

Herman HN meminta kepada masyarakat untuk waspada dan meminta identitas dan surat perintah bila ada yang mengaku diperintahkan oleh Pemerintah Kota Bandar Lampung.

Masyarakat diminta untuk segera melapor ke RT atau pamong setempat jika melihat ada orang yang mencurigakan. Herman HN memastikan bila ada utusan dari pemerintah Kota Bandar Lampung pasti mengantongi surat tugas darinya.

“gak ada makanya tanya dulu ada surat perintah gak jangan sampai masyarakat dibohongi, kalau gaka ada perintah jangan mau,” jelas Herman HN

Diberikan sebelumnya Sri Tri Purwigati menjadi korban hipnotis dua orang pria yang mengaku tim walikota Herman HN untuk melakukan pemeriksaan kesehatan lansia. atas insiden ini korban kehilangan 2 cincin emas 24 karat senilai Rp6,3 juta yang ditukar oleh pelaku dengan emas imitasi.(sah/san)