Scroll untuk membaca artikel
Lampung Tengah

Difitnah PKI, Jokowi Ingin ’Tabok’ Pelaku

0
×

Difitnah PKI, Jokowi Ingin ’Tabok’ Pelaku

Share this article
Difitnah PKI, Jokowi Ingin ’Tabok’ Pelaku

Radartvnews.com- Seperti dalam kunjungan kerja ke daerah sebelumnya yang sering dilakukan Presiden Jokowi, dalam pidatonya Presiden kerap membahas isu dan topik yang sedang hangat di tengah Masyarakat khususnya isu miring dan kabar hoax tentang dirinya.

Presiden Jokowi mengimbau agar masyarakat jangan mudah terprofokasi dengan informasi maupun berita-berita hoax yang cepat menyebar lewat sosial media khususnya pada musim politik seperti saat ini.

Dalam pidatonya saat melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Lampung Tengah Presiden membahas kabar mengenai isu miring dirinya yang merupakan kader Partai Komunis Indonesa (PKI) yang tersebar di media social.

“media seperti ini, itu lihat video DN Aidit pidato tahun 1955, kok saya ada dibawahnya, lahir juga belom, ini kadang-kadang saya ingin tabok tapi orangnya dimana,” kata Jokowi.

Dengan guyonan khas dirinya Jokowi menanggapi hoax tersebut, bahkan dirinya merasa kesal selalu difitnah melalui media sosial.

Jokowi Datang, Underpass Terang

Kedatangan Presiden Republik Indonesia membuat Pemerintah Kota Bandar Lampung sibuk,  lampu sorot dispenjang Universitas Lampung jadi terang benderang.

Walikota Herman HN sengaja memeberintahkan Dinas PU untuk membuka satu sisi underpass untuk rombongan RI 1.

Sementara itu Kabid Penerangan Jalan Umum mengatakan setelah rampung nanti nya ada 8 lampu sorot yang akan di pasang untuk saat ini baru terpasang empat.

Dinas PU juga akan memasang 24 tiang lampu di sepanjang jalan underpass, di bagain kanan dan kiri 12 tiang.(tik/sah/san)