Scroll untuk membaca artikel
Pemprov LampungPeristiwa

Jokowi Resmi Lantik Arinal-Nunik Sebagai Gubernur dan Wagub Lampung

3
×

Jokowi Resmi Lantik Arinal-Nunik Sebagai Gubernur dan Wagub Lampung

Share this article

radartvnews.com-Presiden RI Joko Widodo resmi melantik Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung secara definitif, pelantikan berlangsung di Istana Negara Jakarta Rabu (12/6). Keduanya dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomer 49/P Tahun 2019 tentang pengesahan pengangkatan Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024.

Prosesi pelantikan keduanya berlangsung khidmat diawali dengan penyerahan petikan Keppres kepada Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim di ruang kredensial, Istana Merdeka. Petikan Keppres diserahkan langsung oleh Jokowi yang didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Mendagri Tjahjo Kumolo. Prosesi dilanjutkan dengan kirab dari Istana Merdeka menuju Istana Negara. Sekitar pukul 10.07 WIB tiba di Istana Negara, pelantikan dimulai.

Arinal Djunaidi disaksikan Presiden Joko Widodo saat penandatanganan berita acara pelantikan
Gubernur Lampung Arinal Djunaidi disaksikan Presiden Joko Widodo saat penandatanganan berita acara pelantikan (foto :streaming biro humas kepresidenan)

Presiden Jokowi kemudian membimbing Arinal Djunaidi-Chusnia Chalim guna mengambil sumpah jabatan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung yang didampingi rohaniawan berdasarkan Agama Islam. “Demi Allah saya bersumpah akan memenuhi kewajiban saya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Memegang teguh UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan menjalankan segala UU dan peraturan dengan se lurus-lurusnya serta berbakti kepada masyarakat, nusa dan bangsa” ucap Arinal-Nunik menirukan ucapan Jokowi.

Chusnunia Chalim disaksikan Presiden Joko Widodo saat penandatanganan berita acara pelantikan
Chusnunia Chalim disaksikan Presiden Joko Widodo saat penandatanganan berita acara pelantikan

Usai pembacaan sumpah jabatan prosesi pelantikan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan. Selanjutnya Jokowi dan Sejumlah menteri kabinet kerja serta pimpinan lembaga memberikan ucapan selamat kepada Arinal Djunaidi dan Chusnunia Chalim yang resmi menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung periode 2019-2024. (Tim/JF)